Selasa, 13 April 2021

Manfaat Vitamin Untuk kesehatan

Tubuh membutuhkan berbagai macam nutrisi untuk menunjang kinerja organ-organnya supaya tetap optimal. Salah satu jenis nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh adalah vitamin. Vitamin adalah sebuah zat organik yang memiliki fungsi untuk membantu perkembangan tubuh manusia, baik secara fisik maupun mental. Vitamin berfungsi untuk pertumbuhan sel dan mengatur penggunaan makanan dan energi yang masuk ke dalam tubuh. Vitamin adalah senyawa organik. Bukan karbohidrat, lemak maupun protein, yang memiliki peranan penting untuk berjalannya fungsi tubuh yang normal. Ada beberapa jenis vitamin yang tidak dapat dibuat tubuh dalam jumlah cukup, sehingga harus dilengkapi dari bahan pangan. Jadi apabila jumlah vitamin dalam tubuh tidak tercukupi, maka akan terjadi kekurangan Vitamin. Kekurangan jenis vitamin tertentu akan menyebabkan berkembangnya suatu penyakit yang spesifik untuk tiap-tiap vitamin.  Kekurangan vitamin terjadi karena asupan beberapa vitamin tidak mencukupi (tidak sesuai dengan besarnya kebutuhan tubuh). Beberapa faktor yang dapat menyebabkan terjadinya kekurangan vitamin yaitu gangguan pencernaan atau gangguan penyerapan, dan meningkatnya kebutuhan tubuh akan zat gizi.

 Jaga Kesehatan di Tengah Pandemi, 5 Jenis Vitamin Ini Wajib Dikonsumsi  Setiap Hari - Semua Halaman - Kids

 Gambar oleh Kids Grid

Biasanya vitamin terdapat pada makanan seperti sayuran dan buah-buahan. Sayuran sangat dikenal sebagai sumber vitamin dan mineral dimana sangat baik untuk dikonsumsi oleh semua orang karena memiliki kadar gizi yang penting dan dibutuhkan oleh tubuh kita. Sayuran yang dikenal memiliki kadar mineral tinggi adalah brokoli, bayam, jagung, kentang dan sebagainya. Yang dimana sebagian besar menyimpan kandungan gizi penting seperti zat besi, magnesium dan juga nutrisi lainnya. Selain rasanya yang enak dan juga diolah untuk berbagai macam sajian, sudah pasti bahwa kandungan gizi yang terdapat dalam setiap takarannya mampu memberi nutrisi penting untuk kesehatan tubuh dan diantaranya adalah mentimun, seledri, wortel, kacang merah dan sebagainya. Yang dimana sebagian besar mengandung vitamin A, B, D, E dan lainnya.  Buah-buahan merupakan sumber berbagai vitamin seperti vit A, B, B1, B6, C, mineral, dan serat pangan. Sebagian vitamin, mineral yang terkandung dalam buah-buahan berperan sebagai anti oksidan.  Mengkonsumsi makanan sehat adalah langkah untuk memulai hidup sehat.

Vitamin dikelompokkan menjadi 2, yaitu  vitamin yang larut dalam air dan vitamin tubuh yang larut dalam lemak. Vitamin yang larut dalam air terdapat 2, yaitu vitamin B dan vitamin C. Sedangkan yang bersifat larut dalam lemak, yaitu vitamin A, D, E, dan K.

Jenis – jenis vitamin dan manfaatnya, antara lain :

1.      Vitamin A

Vitamin A berfungsi berfungsi untuk menjaga kesehatan mata. Vitamin A ini membantu mata untuk melihat dalam cahaya yang redup dan membedakan warna benda. Selain itu, vitamin A juga berperan dalam menjaga kesehatan kulit dan membantu sistem imun melawan infeksi. Vitamin A ini memiliki peranan penting untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan, bukan hanya untuk kesehatan mata seperti yang selama ini dipahami oleh banyak orang. Jika kekurangan vit A maka daya tahan tubuh menurun, gangguan penglihatan, dan menggangu perkembangan janin dalam kandungan. Makanan yang dapat dikonsumsi yaitu, wortel, ubi jalar, bayam, brokoli, telur, susu, mentega, dan keju.

2.      Vitamin B1

Vitamin B1 berfungsi untuk membantu tubuh mengubah makanan menjadi energi, dan menjaga kesehatan kulit. Zat gizi bertanggung jawab untuk menjaga keseimbangan elektrolit yang masuk dan keluar dari sel saraf dan otot. Tubuh juga memerlukan untuk mengubah karbohidrat dari makanan menjadi energi. Jika kekurangan vitamin B1 maka kurangnya nafsu makan, mudah lelah, dan sering kesemutan.

3.      Vitamin B2

Vitamin B2 berfungsi untuk membantu tubuh menghasilkan energi dari makanan, membantu sel tubuh membakar lemak, dan menjaga kesehatan kulit. Jika kekurangan vitamin B2 dapat dikenali dengan munculnya gejala berupa anemia, mata merah, kulit kering, bibir pecah-pecah, dan infeksi mulut.

4.      Vitamin B3

Vitamin B3 berfungsi untuk membantu sel-sel tubuh mengubah makanan menjadi energi, serta menjaga kesehatan kulit. Jika kekurangan vitamin ini dikenali dengan gelaja seperti muntah, diare, sakit kepala, tubuh sering lelah, depresi, mulut bengkak, lidah memerah cerah, dan kesulitan berkonsentrasi.

5.      Vitamin B5

Vitamin B5 berfungsi untuk membantu sel tubuh memproduksi asam lemak dan hormon. Jika tubuh kekurangn vitamin ini akan mengalami sakit kepala, tubuh terasa lelah, mudah emosi, sensasi perih pada lengan atau kaki, mual, rambut rontok, denyut jantung meningkat, dan gangguan pencernaan.

6.      Vitamin B6

Vitamin B6 berfungsi untuk membantu produksi sel darah merah, dan membantu tubuh dalam menggunakan dan memproses cadangan gula menjadi energi. Makanan yang dapat dikonsumsi seperti kentang, pisang, dan daging ayam. Kurangnya vitamin B6  dapat meningkatkan risiko gangguan otak seperti depresi, kejang dan kebingungan, mual, otot berkedut, luka di sudut bibir, kesemutan dan nyeri pada tangan dan kaki.

7.      Vitamin B7

Vitamin B7 berfungsi untuk membantu produksi asam lemak dan asam amino ketika dibutuhkan oleh tubuh. Kurangnya vitamin ini dikenali dengan munculnya gejala seperti rambut rontok, kulit kering,  mata kering, kelelahan, dan depresi.

8.      Vitamin B9

Vitamin B9 berfungsi dalam proses pembelahan sel, terutama pada ibu hamil, sehingga dapat meminimalkan risiko terjadinya kelainan bawaan pada janin. Jika kekurangan vitamin ini maka tubuh mudah lelah, sesak nafas, sariawan, dan lidah membengkak.

9.      Vitamin B12

Vitamin B12 berfungsi untuk membantu pembentukan sel darah merah, serta memelihara fungsi saraf. Makanan yang dapat dikonsumsi seperti ikan tuna, ikan salmon, dan trout, kerang, daging, telur, keju atau yogurt, dan susu kedelai. Jika kekurangan vitamin ini ditandai dengan penyakit kuning, anemia, kehilangan nafsu makan, susah buang air besar, gangguan penglihatan, detak jantung tidak teratur, dan sesak nafas.

10.  Vitamin C

Vitamin C berperan dalam menjaga kekenyalan kulit, membantu penyembuhan luka, serta memperkuat pembuluh darah. Jika kekurangan vitamin c dapat ditandai dengan kulit yang kering, penyembuhan luka menjadi lebih lambat, mudah memar, nyeri sendi, tulang lemah, gusi berdarah, dan daya tahan tubuh lemah.

11.  Vitamin D

Vitamin D berfungsi membantu penyerapan kalsium untuk pertumbuhan tulang, terutama pada anak-anak. Selain itu, vitamin ini juga membantu sistem imun dalam melawan infeksi. Makanan yang dapat dikonsumsi seperti jeruk, susu, sereal, telur, dan jamur. Vitamin ini juga bisa dapat dengan mengonsumsi ikan seperti ikan salmon, ikan tuna, dan ikan sarden. Kekurangan vitamin ini ditandai dengan mudah lelah, tulang rapuh, rambut rontok, dan mudah terserang penyakit infeksi seperti flu. Kekurangan vitamin D dapat ditandai dengan gangguan penglihatan, kesemutan, dan mudah lelah.

12.  Vitamin E

Vitamin E dibutuhkan oleh tubuh untuk melindungi sel-sel dari kerusakan. Selain itu, vitamin E juga memiliki fungsi untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh, membantu pembentukan sel darah merah, memperlambat penuaan, serta mengurangi risiko penyakit katarak dan radang sendi. Kekurangan vitamin E dapat ditandai dengan gangguan penglihatan, kesemutan, dan mudah lelah.

13.  Vitamin K

Vitamin K berperan dalam pembentukan sistem peredaran darah yang baik dan penutupan luka, oleh karena itu, penting untuk banyak mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin K yang baik bagi pemenuhan kebutuhan di dalam tubuh. Jika kekurangan vitamin ini ditandai dengan sering muncul memar ditubuh, radang sendi, dan kehilangan kekuatan sendi.

 

5 komentar:

Apa Itu Demam Berdarah (DBD)?

Dikutip dari klikdokter.com, Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan infeksi yang disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan melalui nyamuk...